Kabar terbaru yang muncul saat ini bahwa penyerang sayap miliki klub asal Inggris, Chelsea mempersilakan pemainnya pergi jika ingin mencari tantangan baru pada transfer musim dingin Januari nanti, sang pemain adalah Hakim Ziyech.
Chelsea saat ini bisa di bilang memiliki banyak pemain lini depannya dan dapat di bilang menjadi hal yang baik untuk pelatih Chelsea Thomas Tuchel dapat lebih mudah menentukan pemain mana yang masih dalam formasi yang ingin di mainkan, namun tidak hanya memiliki dampat positif mereka juga harus mengingat beberapa pemain diantaranya belum mendapatkan jam bermain yang banyak.
Diberitakan bahwa Chelsea sudah siap untuk mengurangi beberapa pemain dari lini depan mereka, sudah ada beberapa nama pemain yang masuk ke dalam daftar penjualan dan ada beberapa yang akan di pinjamkan pada transfer musim dingin Januari nanti. Salah satunya adalah pemain asal Maroko yang merupakan penyerang sayap yang siap di keluarkan dari Chelsea untuk mendapatkan tantangan baru.
Mengingat sebelumnya pertanyaan dari pemain asal Maroko tersebut yang viral saat itu Hakim Ziyech yang masih memperkuat Ajax Amsterdam menyebutkan bahwa dia memiliki dua klub impian yang bahkan bukan merupakan klub Chelsea. Ucapan yang di ungkapkan adalah Arsenal dan Barcelona yang menjadi klub impian dari Hakim Ziyech.
Hakim Ziyech akan di pinjamkan pada Januari mendatang, dan terdapat beberapa klub besar yang sudah memantau sang pemain. Salah satunya adalah AC Milan yang sudah tertarik kepada Hakim Ziyech di musim lalu, akan tetapi mereka belum mendapatkan lampu hijau dari Chelsea yang saat itu masih tidak ingin melepaskannya. Adapula Barcelona yang saat ini telah di latih oleh Xavi Hernandez juga dirumorkan berminat kepada pemain asal Maroko tersebut.
Barcelona yang saat ini juga ingin mempertajam lini depan mereka, Hakim Ziyech bisa menjadi salah satu pilihan yang terbaik mengingat sang pemain juga memiliki klub yang cukup baik di atas lapangan.
Hakim Ziyech sudah memperkuat Chelser dari tahun 2020 dan di kontrak lime tahun hingga 2025. Selama berseragam Chelsea, Hakim Ziyech sudah mempersembahkan gelar juara Liga Champions dan gelar Piala Super Eropa. Hakim Ziyech sudah bermain 49 laga di seluruh kompetisi dan sudah mengemas delapan gol serta lima assist. Pada musim ini Hakim Ziyech baru bermain empat kali di Liga Inggris.