OLE GUNNAR SOLSKJAER DI PECAT MANCHESTER UNITED, TIDAK MEMPERNGARUHI DIRINYA SEBAGAI LEGENDA KLUB

Ole Gunnar Solskjaer yang baru saja di pecat oleh Manchester United tidak mempengaruhi dirinya sebagai salah satu legenda di klub tersebut, Harry Maguire sebagai kapten dari Manchester United saat ini juga berpendapat bahkan pemecatan pelatih tersebut tidak akan ternoda mengingat status legenda Manchester United.

Sebelumnya Ole Gunnar Solskjaer merupakan pemain dari Manchester United yang sudah dianggap Legenda mengingat dia sudah menghabiskan sebagian besar karir profesional sepakbolanya di klub Manchester United. Tidak dapat di ragukan juga dirinya menyandang status sebagai legenda, pada saat dulu saat masih menjadi pemain Ole Gunnar Solskjaer bisa disebut sebagai pemain pengganti yang dapat memberikan hasil akhir yang baik dan menjadi penentu kemenangan Manchester United. Salah satu gol yang masih di ingat tentunya gol akhir yang di cek pada waktu injury time pada final Liga Champions tahun 1998.

Selama 11 tahun berseragam Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sukses mempersembahkan 12 gelar juara diantaranya enam Juara Liga Inggris, dua gelar Piala FA dan satu Juara Liga Champions. Ole Gunnar Solskjaer memutuskan pensiun pada tahun 2007 dan menjadi pelatih tim reserve dari Manchester United selama tiga tahun. Setelah itu Ole Gunnar Solskjaer menjadi pelatih utama dari Molde, Cardiff City dan akhirnya bergabung kembali ke Manchester United setelah menggantikan Jose Mourinho.

Ole Gunnar Solskjaer sudah menjadi pelatih Manchester United selama tiga tahun sebelum akhirnya di pecat beberapa hari lalu setelah mereka di kalahkan telak oleh Watford dengan skor 1-4. Hasil kekalahan tersebut juga memperburuk performa tim yang hanya berhasil menang sekali dalam tujuh pertandingan terakhir di Liga Inggris dan menelan lima kali kekalahan.

Selama menjadi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer masih belum dapat mempersembahkan satupun gelar juara untuk Manchester United. Namun sejak dilatih oleh Ole Gunnar Solskjaer dia juga berjasa membantu klub lamanya tersebut menjadi pesaing dipapan atas Liga Inggris dua musim terakhir ini.

Sejak ditinggalkan Ole Gunnar Solskjaer Manchester United saat ini memilih Michael Carrick sebagai pengganti sementara Manchester United yang akan menghadapi jadwal Liga Champions di markas Villarrael.